Menu

Sumbar Diguncang Gempa 5,8 Magnitudo, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Riki Ariyanto 5 May 2021, 09:05
Sumbar Diguncang Gempa 5,8 Magnitudo, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami (foto/int)
Sumbar Diguncang Gempa 5,8 Magnitudo, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami (foto/int)

RIAU24.COM - Badan Meteorologi, Kliamtologi, dan Geofisika (BMKG) mendata telah terjadi gempa di Sumatera Barat (Sumbar), Rabu pagi (5 April 2021). Gempa berkekuatan 5,8 magnitudo itu berpusat di Tenggara Tuapejat, Sumbar.

Hal itu diinformasikan BMKG melalui akun twitter resminya. "Terjadi Gempa 5,8 magnitudo pukul 08:24 WIB, berpusat 3 km Tenggara Tuapejat Sumbar dengan kedalaman 29 Kilometer. Tidak berpotensi tsunami," cuit @infoBMKG, Rabu (5 April 2021).

Langsung warganet berikan komentar dan mengaku turut merasakan guncangan gempa dengan durasi cukup lama. @RuriIntannia: "Di bukittinggi lumayan kencang kerasa."

zxc1

@lilacyghin: "Di Padang kerasa banget ya Allah kirain pusing."

@holytinkz: "Dibangunin gempa emang paling efektif langsung loncat tanpa aba-aba."

Halaman: 12Lihat Semua