Menu

Percaya Dapat Membantu Menjinakkan Virus Corona, Warga India Mulai Menyembah Dewi Corona

Rizka 29 May 2021, 12:51
Google
Google

RIAU24.COM -  Para pendeta Hindu disebuah kuil di India setiap harinya berdoa kepada dua dewi corona. Mereka percaya doa tersebut dapat membantu upaya menjinakkan virus corona.

Pada 2021 India menjadi episenter virus corona dunia. Tiap harinya ada 200 ribu sampai 300 ribu kasus baru.

Warga India pun mulai melakukan berbagai cara untuk menangani virus corona. Salah satu cara yang dilakukan adalah menyembah ‘Dewi Corona’. Penyembahan dilakukan di Kota Coimbatore.

Pendeta setempat juga rutin memandikan patung dengan air kunyit campur susu. Mereka percaya upaya memanjatkan doa kepada Dewi Corona akan membuahkan hasil.

Di Kota Coimbatore ini ada 100 ribu orang kehilangan nyawa akibat Covid-19.

Penyembahan terhadap 'Dewi Corona' tepatnya dilakukan di Kuil Kamatchipuri Adhinam. Selain berdoa, para pendeta Hindu turut menaruh sesajen berupa makanan dan persembahan lain di depan patung Dewi Corona.

Halaman: 12Lihat Semua