Menu

Setelah Lumajang, Malam Ini Gempa 4,4 Magnitudo Guncang Wilayah Banten

Riki Ariyanto 8 Jul 2021, 23:01
Setelah Lumajang, Malam Ini Gempa 4,4 Magnitudo Guncang Wilayah Banten (foto/int)
Setelah Lumajang, Malam Ini Gempa 4,4 Magnitudo Guncang Wilayah Banten (foto/int)

RIAU24.COM - Baru saja Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengabarkan terjadi gempa bumi, Kamis malam (8 Juli 2021). Gempa tersebut berpusat di wilayah laut Kecamatan Sumur, Provinsi Banten.

"Terjadi gempa 4,4 magnitudo pukul 22:18 WIB, berpusat berada di laut 79 km Barat Laut Sumur. Dengan kedalaman 10 Kilometer. Bisa dirasakan hingga Kota Agung, yang merupakan kecamatan di Kabupaten Tanggamus, Lampung.

Sebelum peristiwa ini, gempa juga mengguncang daerah Lumajang dengan kekuatan 4,6 magnitudo. Tepatnya gempa berpusat dikedalaman 10 km, terjadi pukul 18:28 WIB.

Pusat gempa berada di laut 108 kilometer Barat Daya Lumajang. Dan gempa itu bisa dirasakan hingga ke Malang, Jawa Timur (Jatim).

Hingga berita ini dinaikkan belum ada kabar apakah terdapat kerusakan bangunan akibat gempa atau tidak.

Halaman: Lihat Semua