Menu

Tinjau Asrama Haji Untuk Ruang Isolasi Mandiri Covid-19, Gubernur Syamsuar: Kita Harus Antisipasi Terjadi Penambahan

M. Iqbal 6 Jun 2021, 17:31
Gubernur Riau Syamsuar melakukan peninjauan langsung ke Asrama Haji Provinsi Riau untuk persiapan ruang isolasi mandiri Covid-19
Gubernur Riau Syamsuar melakukan peninjauan langsung ke Asrama Haji Provinsi Riau untuk persiapan ruang isolasi mandiri Covid-19

"Kita antisipasi penambahan yang luar biasa, untuk itu kita harus menyiapkan tempatnya, karena itu kita melakukan meninjau ini," kata dia lagi.

Persediaan kapasitas ruang isolasi mandiri di Asrama Haji Provinsi Riau ini, sebut Syamsuar bisa mencapai 280 orang. Oleh karena itu, pihaknya berharap dengan penambahan ruang isolasi ini bisa membantu merawat pasien Covid-19 khususnya dengan gejala ringan atau Orang Tanpa Gejala (OTG).

Selain itu, pihaknya juga menyebutkan untuk tenaga kesehatan seperti dokter, perawat dan beberapa tenaga juga telah disiapkan. Ia berharap dengan kesiapan ruangan dan tenaga kesehatan yang telah di persiapan penanganan Covid-19 dapat dilaksanakan dengan baik.

Ia juga menuturkan bahwa penambahan ruang isolasi di Asrama Haji Provinsi Riau ini juga bisa langsung digunakan untuk pasien Covid-19 dengan gejala ringan. "Ruangan ini bisa langsung digunakan," tuturnya. (Advetorial)

Halaman: 12Lihat Semua