Bobon Santoso Mau Gantikan Chef Juna Kalau Berhenti Jadi Juri, Tretan Muslim: Battle Dengan Saya Dulu

Riki Ariyanto
Kamis, 09 September 2021 | 11:36 WIB
Bobon Santoso Mau Gantikan Chef Juna Kalau Berhenti Jadi Juri, Tretan Muslim: Battle Dengan Saya Dulu (foto/int) R24/riki Bobon Santoso Mau Gantikan Chef Juna Kalau Berhenti Jadi Juri, Tretan Muslim: Battle Dengan Saya Dulu (foto/int)

RIAU24.COM - Kabar Chef Juna yang disebut-sebut tak jadi juri di MasterChef meramaikan media sosial (Medsos). Kemudian muncul pula youtuber Bobon Santoso yang menyatakan dirinya siap jika diminta menggantikan Chef Juna.

"Saya sih selalu siap. MasterChef nya siap enggak? Udah jangan pada tanya lagi," sebut @bobonsantoso beberapa waktu lalu.

Kemudian pernyataan Bobon Santoso ditantang Komika Tretan Muslim untuk memasak. "Mending battle dengan saya dulu," sebut @tretanmuslim.

Baca juga: Mutilasi Wanita di Kaliurang, Begini Isi Surat Pelaku Sebelum Ditangkap: Ketemu Lagi di Penjara Atau Akhirat

Ditantang begitu Bobon Santoso jawab, "Silahkan atur waktu dan tempat."

Para warganet kemudian langsung berikan komentarnya. @daffa_concept18: "Gass, rame nih kayaknya wkwk."

@sergioramadhan96: "Nah The Real master Chef."

Baca juga: Firli Sebut Dukung Ekonomi dengan Rapat di Hotel Bintang 5, Aksinya Tuai kritikan  

@rudy_wijaya_622: "Beda kelas kayaknya."

@_hndrynfjr: "Tretan Muslim sekarang sibuk nyari temen battle yak Slim. Temen battle yang onoh lagi di rehab sih."

@viyandana: "Kalian berdua masuk Tipi mukanya disensor KaPei."


Informasi Anda Genggam


Loading...