Menu

Harus Minum 14 Botol Sehari, Pria Ini Berjuang Mati-matian demi Atasi Kecanduan Alkohol

Rizka 14 Nov 2021, 14:15
Kenny Dunn [Instagram/@sobrietycosmos]
Kenny Dunn [Instagram/@sobrietycosmos]

Hal itulah yang ia bagikan di akun Instagram pribadinya @sobrietycosmos. Ia mengunggah foto perubahan dirinya mulai dari pecandu alkohol hingga menjalani hidup sehat. Untuk menghilangkan ketergantungan miras, Kenny memilih rutin berolah raga.

Disebutkan, dengan cara itulah dirinya bisa menghilangkan kebiasaan buruknya sebagai peminum berat. Ia berolah raga semaksimal mungkin, mulai dari push-up, pull-up, hingga jogging. Selain itu, Kenny juga menyebut selalu mengupayakan untuk berolah raga meski berada di dalam rumah.

"Perjalanan saya berolah raga menjadi salah satu pengalaman yang paling mencerahkan secara spiritual sepanjang hidup saya. Saya pernah menjadi pria yang tidak bisa push-up dan pull-up sama sekali. Namun, pada Oktober 2020, saya melakukan 1.500 pull-up dan 7.000 push-up," ucap Kenny seperti dikutip dari Boredpanda.

Dalam foto yang diunggah akun Instagram-nya, penampilan Kenny terlihat cukup gendut. Bahkan, akibat kecanduan alkohol yang dialaminya, perut pria berusia 38 tahun tersebut terlihat buncit lantaran tidak pernah berolah raga.

Akan tetapi, jika dibanding saat ini, badan pria bernama Kenny Dunn tersebut tampak sangat berbeda. Badannya terlihat berotot dan wajah tampak segar. Terlihat jelas, tidak ada lagi perut buncit dan badan gemuk usai dirinya tak lagi mengonsumsi miras.

Keberhasilannya menghilangkan kebiasaan buruknya tersebut tak terlepas dari keinginannya untuk hidup sehat. Melakukan yoga, olah raga rutin, hingga mengonsumsi makanan sehat merupakan tiga hal yang mengubah hidupnya.

Halaman: 123Lihat Semua