Menu

Lagi Hamil 8 Minggu, Ibu Ini Didiagnosis Idap Kanker Payudara Stadium 3

Amerita 29 Nov 2021, 12:58
Christine Kump
Christine Kump

RIAU24.COM - Christine Kump, wanita asal Illinois, sedang hamil anak kedua saat dia merasa benjolan tumbuh di sekitar payudaranya.

"Kalau kita cek di Google, benjolan seperti itu bisa jadi kanker payudara, tapi kemungkinan besar hanya jaringan parut," kata Kump (34) yang saat itu menyepelekannya.
zxc1
"Saya pikir tidak mungkin saya menderita kanker payudara."

Namun, rasa sakitnya kian memburuk, dan Kump memutuskan untuk memeriksakan diri ke rumah sakit.
zxc2

"Beberapa minggu kemudian saya melakukan USG dan rumah sakit meminta saya melakukan biopsi."

Hanya hari setelah biopsi, Kump mendapat telepon dari dokternya, memberi tahu dia menderita kanker payudara karsinoma duktal invasif stadium 3.

"Saya khawatir saya tidak akan berhasil melewati kehamilan ini," kata Kump, yang sedang hamil delapan minggu saat didiagnosis. 

Kump memulai kemoterapi begitu memasuki trimester kedua kehamilannya. 

Dia melahirkan putrinya, yang diberi nama Vivian, pada 30 Mei 2021, tiga bulan lebih awal.

"Dia diintubasi selama enam hari dan kemudian diberi oksigen sampai dia bisa bernapas sendiri."

Vivian menghabiskan 59 hari berikutnya di unit perawatan intensif neonatal, yang berjarak 10 menit dari pusat kanker tempat Kump dirawat.

"Hanya saya dan suami saya yang diizinkan melihatnya di NICU," kata Kump.

Kump akan menjalani kemoterapi di pagi hari dan mengunjungi putrinya di sore hari.

Pada September, Kump menjalani mastektomi bilateral. Kump membagikan kisahnya dengan harapan agar seluruh wanita meningkatkan kesadaran akan kanker payudara, terutama bagi ibu hamil.

"Jika Anda merasa ada yang tidak beres, hubungi dokter. Jika Anda tak yakin dengan satu rumah sakit, carilah pendapat kedua. Sangat penting bagi kita untuk mengadvokasi diri kita sendiri."