Menu

Lintas Komunitas di Pekanbaru Lakukan Gotong Royong Lorong Hijau Tabulapot di Bulan Menanam Nasional

Riki Ariyanto 5 Dec 2021, 20:30
Lintas Komunitas di Pekanbaru Lakukan Gotong Royong Lorong Hijau Tabulapot di Bulan Menanam Nasional (foto/ist)
Lintas Komunitas di Pekanbaru Lakukan Gotong Royong Lorong Hijau Tabulapot di Bulan Menanam Nasional (foto/ist)

RIAU24.COM - Lintas komunitas di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau menggelar aksi gotong royong Lorong Hijau Tabulapot (Tanaman Buah Dalam Pot). Kegiatan ini bersempena dengan Bulan Menanam Nasional, Minggu (5/12/2021).

Kegiatan penghijauan dilakukan pada kawasan padat penduduk di Pekanbaru. Acara perdana bertempat di Perumahan Cipta Karya Mandiri RW 23, Jalan Cipta Karya, Sialang Munggu, Kecamatan Tuah Madani.

Kegaiatn diawali dengan senam sehat dan gotong royong masyarakat menanam tabulapot dengan perwakilan komunitas dan lembaga diantaranya PWI Riau, Jikalahari, Walhi Riau, ParadigmaRI, KNPI Riau, Komunitas Rimbawan Hijrah, Brimapala Sungkai Faperta UR, Phylomina FPK UR, BEM Unilak, Generasi Penggerak, Joom Melala, Mapala Suluh FKIP UR, Mafakumpala UIR, Mapala Humendala UR, JAPNAS Riau, UCLG ASPAC, PFI Pekanbaru, Duta Lingkungan Pekanbaru, dan Mapedallima Hang Tuah.

Walikota Pekanbaru Firdaus mengapresiasi inisiasi dan kerja kolaborasi lintas komunitas dalam gotong royong program Lorong Hijau Tabulapot ini. "Kami berterimakasih atas perhatian Ibu Menteri LHK Siti Nurbaya dan kegiatan ini sejalan dengan program kerja Pemko Pekanbaru di bidang lingkungan hidup. Kegiatan ini tentu sangat bermanfaat, dan kami siap mendukung dalam upaya aksi mitigasi dan adaptasi perubahan iklim," ujar Walikota Firdaus.

Pada kesempatan itu Ketua RW 23 Kelurahan Sialang Munggu, Kecamatan Tuah Madani, Azwar mengucapkan terimakasih dengan program Tabulapot bantuan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) yang menjadikan wilayahnya sebagai lokasi perdana Lorong Hijau Tabulapot.

"Ide sekaligus dukungan Ibu Menteri Siti ini Alhamdulillah disambut antusias warga. InsyaAllah perumahan kami ke depan akan asri dan menjadi sentra tanaman buah di tengah wilayah padat penduduk. Ada banyak jenis tanaman buah yang ditanam seperti mangga, jambu, kelengkeng, durian, manggis, dan lainnya," ujar Azwar.

Halaman: 12Lihat Semua