Menu

Pernah Bawa Persipura Juara Liga Indonesia 2005, Boaz Solossa Ceritakan Awal Karier di Sepak Bola: Saya Beruntung

Rizka 22 Dec 2021, 11:38
Boaz Salossa [Instagram/@boazsalossa]
Boaz Salossa [Instagram/@boazsalossa]

Beruntung, sang ibu Maria Sarobi Solossa terus berupaya mengembalikan semangat Boaz sehingga mampu melewati masa sulit dan tetap berlatih sepak bola.

Pada 2000, Boaz kemudian menjadi bagian dari tim muda Perseru Serui sebelum menjadi bagian dari Persipura Junior mulai 2002. Dua tahun kemudian, namanya masuk dalam skuad Papua di PON 2004. 

Dalam ajang multi event itu, Boaz menjadi top skorer dengan 10 gol sekaligus membawa Papua juara bersama dengan Jawa Timur di PON 2004. Talenta yang dimilikinya membuat Peter White memasukkan namanya dalam daftar pemain timnas yang dipersiapkan tampil di Piala Tiger 2004.

Sebelum berkiprah di ajang sepak bola antar negara Asia Tenggara itu, Boaz menjalani debutnya bersama timnas ketika Indonesia menghadapi Arab Saudi pada kualifikasi Piala Dunia 2006 pada 13 Oktober 2004.

Sepanjang kariernya, Boaz dikenal sebagai predator haus gol. Ia juga pernah membawa Persipura Jayapura menjuarai Liga Indonesia 2005, 2009, 2011, dan 2013.

Boaz pernah menjadi top skorer Liga Indonesia 2008/09, berlanjut di tahun 2010/11, hingga di tahun 2013. Tak hanya itu, Boaz juga mengoleksi gelar pemain terbaik.

Halaman: 123Lihat Semua