Menu

Supaya Tidak Berprasangka Buruk, Begini Cara Menghitung Usia Kandungan

Rizka 29 Dec 2021, 14:18
Rizky Billar dan Lesti Kejora [Instagram/@lestykejora]
Rizky Billar dan Lesti Kejora [Instagram/@lestykejora]

Melansir laman American Pregnancy, penghitungan usia kandungan dimulai sejak hari pertama haid terakhir yang dialami seorang perempuan atau first day of last month period (LMP).

Metode ini di Indonesia juga dikenal sebagai HPHT (Hari Pertama Haid Terakhir). Maka dari itu, penting untuk mengingat atau mencatat siklus menstruasi, agar jika terjadi kehamilan bisa dengan mudah menyebutkan HPHT-nya.

Masa kehamilan dihitung mulai hari ini, karena setiap kali seorang wanita mengalami menstruasi, tubuhnya sedang mempersiapkan kehamilan. Meski di hari itu janin belum mulai berkembang hingga dilakukannya pembuahan, kira-kira 2 pekan kemudian.

Rata-rata masa kehamilan berlangsung selama 280 hari. Adanya penghitungan usia kandungan ini memudahkan tenaga kesehatan untuk memberikan pelayanan yang tepat sesuai dengan kebutuhan ibu dan janin di masa usia itu.

Metode HPHT ini lebih sesuai untuk menghitung usia kehamilan seorang perempuan yang memiliki siklus menstruasi teratur, misalnya setiap 28 hari sekali, atau pola konsisten lainnya.

Halaman: 12Lihat Semua