Menu

Selama Tahun 2021, Khamtibmas Di Bengkalis Mengalami Peningkatan

Dahari 31 Dec 2021, 19:07
AKBP Hendra Gunawan
AKBP Hendra Gunawan

RIAU24.COM -BENGKALIS - Selama tahun 2021 untuk gangguan Kamtibmas di kabupaten Bengkalis mengalami peningkatan dibandingkan tahun 2020 lalu. 

Hal ini disampaikan Kapolres Bengkalis AKBP Hendra Gunawan kepada awak media saat ekpos akhir tahun, Jumat 31 Desember 2021 dihalaman Mapolres.

"Jumlah perkara pidana naik sebanyak 93 perkara dari tahun lalu. Tahun 2020 jumlah perkara yang kita tangani sebanyak 564 perkara, sementara tahun ini sebanyak 662 perkara,"ujar AKBP Hendra Gunawan.

Menurutnya, meskipun terjadi kenaikan perkara, namun Polres Bengkalis berhasil menyelesaikan perkara sebanyak 68 persen jauh lebih banyak di bandingkan tahun lalu hanya 63 persen yang berhasil diselesaikan sepanjang tahun 2020 lalu.

Kejahatan yang meningkat terjadi pada tindak pidana pencurian dengan kekerasan. Pada tahun lalu perkara pencurian dengan kekerasan hanya 125 perkara, sementara tahun 2021 ini sebanyak 182 perkara.

"Yang turun perkara pencurian dengan pemberatan dan pencurian kendaraan bermotor. Pencurian dengan pemberatan sepanjang tahun 2021 banyak terjadi di wilayah Pertamina Hulu Rokan ini menjadi perkara antensi,"ungkapnya.

Halaman: 12Lihat Semua