Menu

Di Tengah Lonjakan Kasus Omicron, Ribuan Warga India Mandi Suci di Sungai Gangga

Rizka 16 Jan 2022, 15:54
google
google

"Setiap tahun saya datang untuk mandi suci ini. Kenapa saya harus melewatkannya tahun ini?" kata Ram Phal Tripathi, salah seorang yang datang dengan keluarganya dari desa di Uttar Pradesh. 

Acara tersebut pun menyita perhatian, karena peziarah dapat terinfeksi dan membawa virus kembali ke kota atau desa wilayah lain.

Setidaknya, sudah ada 77 petugas kepolisian dan 12 petugas kebersihan yang bertugas di sana, terdeteksi positif virus corona, laporan dari AP pada Jumat lalu.

"Ini bakal menjadi superspreader. Pemerintah seharusnya tidak mengizinkan kerumunan orang dalam jumlah besar ini, karena sebelumnya kerumunan untuk acara agama yang telah terjadi di 2 tahun lalu, bertanggung jawab atas penyebaran virus," kata Utkarsh.

Mishra, pengacara yang mengajukan petisi ke Pengadilan Tinggi Allahabad di Uttar Pradesh, meminta festival dibatalkan. Pakar kesehatan juga sebelumnya telah meminta festival di Uttar Pradesh dibatalkan, tetapi pemerintah hanya menyebut protokol keselamatan akan tetap diterapkan.

Kritikan dari Perdana Menteri Narendra Modi dan pendukung sayap kanan Partai Bharatiya Janata mengatakan, festival tetap diizinkan, meski terdapat lonjakan kasus, karena pemerintah tidak mampu membendung kemarahan dari Hindus, partai pendukung pemerintah terbesar.

Halaman: 12Lihat Semua