Menu

Debat Panas Soal Kepiting, Ustaz Asal Indonesia Ini Langsung Disegani Ulama Masjidil Haram

Azhar 27 Jan 2022, 22:00
Ilustrasi kepiting. Sumber: Internet
Ilustrasi kepiting. Sumber: Internet

Semua persoalan didiskusikan tanpa hambatan dan selalu mendapat solusi serta kesepakatan semua ulama.

Namun pada masalah mengenai halal atau haramnya kepiting dan rajungan, terjadi banyak pendapat dan tidak menemukan solusi.

Pada waktu itu Syekh Kholil berada di antara peserta diskusi. Melihat jalan buntu, ia lalu minta izin menawarkan solusi untuk masalah tersebut.

Setelah dipersilakan, Syekh Kholil langsung naik ke mimbar lalu berkata, "Saudara sekalian ketidaksepakatan kita dalam menentukan hukum kepiting dan rajungan ini menurut saya disebabkan saudara sekalian belum melihat secara pasti wujud kepiting dan rajungan," ujarnya.

Saat itu, semua ulama yang hadir dalam diskusi tersebut menyetujui keterangan Syekh Kholil.

Dia lalu berkata lagi, "Saudara sekalian adapun wujud kepiting seperti ini." Katanya sambil memegang kepiting yang masih basah. "Sedangkan yang rajungan seperti ini," sambungnya lagi sambil memegang rajungan yang masih basah.

Halaman: 123Lihat Semua