Menu

Menggelikan Absurd: Duet Ganjar-Puan di Pilpres 2024

Azhar 8 Feb 2022, 10:50
Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo bersama Ketua DPR RI Puan Maharani. Sumber: Internet
Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo bersama Ketua DPR RI Puan Maharani. Sumber: Internet

RIAU24.COM -  Relawan Ganjar, Ganjarist, menganggap perjodohan antara Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo bersama Ketua DPR RI Puan Maharani alias Ganjar-Puan di Pilpres 2024 merupakan perihal jenaka.

Dia beralasan karena perjalanan di Pilpres 2024 masih panjang dan berliku dikutip dari detik.com, Selasa, 8 Februari 2022.

"Ini lucu aja, wong pilpres masih jauh udah dijodoh-jodohkan. Maksudnya saya pilpresnya masih jauh, itu proses perjodohannya juga lucu," kata Ketum Ganjarist Eko Kuntadi.

Padahal, untuk urusan duet antara kedua tokoh ini, akan ditentukan mekanismenya oleh partai. Oleh karena itu, kata Eko, deklarasi perjodohan ini telah melampaui kapasitas sebagai relawan.

"Relawan itu batasnya melakukan dukungan publik pada tokoh yang memang dianggap punya kemampuan untuk menggantikan posisi Pak Jokowi sebagai Presiden RI nanti 2024," ujarnya.

Meskipun seperti itu, Ganjarist akan tetap fokus mendorong dan mendukung Ganjar Pranowo maju sebagai capres di Pilpres 2024.

Halaman: 12Lihat Semua