Menu

Tahukah Anda, Sering Dikira Buatan Luar Negeri dan Tembus Mancanegara, Ternyata 6 Produk Ini Asli Dari Indonesia

Devi 1 Apr 2022, 08:30
Foto : Internet
Foto : Internet

Perusahaan Polytron awalnya bernama PT Indonesian Electronic and Engineering, lalu berganti nama menjadi PT Hartono Istana Teknologi. Hingga saat ini, Polytron telah memiliki puluhan ribu karyawan yang tersebar di seluruh Indonesia dan Thailand. Polytron juga telah mendirikan 19 kantor perwakilan, 65 service center dan 7 Authorized Dealer di Indonesia.

4. Donat J.Co and Coffee 

Buat kamu pecinta kuliner, tentu sudah tidak asing lagi dengan nama donat J.Co. Banyak yang mengira jika J.Co berasal dari Amerika Serikat. Padahal J.Co lahir dari seorang hair stylist asal Indonesia bernama Johnny Andrean. Ia mendirikan J.Co and Coffee pada 26 Juli 2005.

Awalnya, Johnny Andrean mendirikan gerai pertamanya di Supermal Karawaci dan menargetkan pembeli dari kalangan berduit. Namun tampaknya banyak kalangan yang menyukai donatnya yang lembut dan lezat. Di tahun 2005, J.Co membuka dua gerai di Singapura dan Kuala Lumpur. Dua tahun kemudian mendirikan 24 gerai. Selanjutnya telah berdiri lebih dari 100 gerai hanya berselang satu tahun.

Sambungan berita: 5. Sepeda Polygon
Halaman: 234Lihat Semua