Menu

8 Negara Besar Gagal Hingga Sisa 5 Slot ke Piala Dunia

Fitrianto 3 Apr 2022, 01:02
Bola.com
Bola.com

RIAU24.COM Piala Dunia dan MotoGP saat ini menjadi berita olahraga paling banyak diantisipasi public dimana hanya ada sisa 5 slot untuk bisa masuk menjadi peserta Piala Dunia 2022 yang diperebutkan oleh 11 negara, 8 negara besar sebelumnya telah gagal masuk.

Berita lainnya ada dari perubahan jadwal MotoGP Argentina akibat ada masalah logistik, berikut kami rangkum selengkapnya.

1. 8 Negara Besar Gagal ke Piala Dunia 2022

Setidaknya ada 8 tim dari Negara besar yang gagal masuk ke Piala Dunia 2022 diantaranya Chile dan Kolombia. Dari total 32 slot yang disediakan untuk Piala Dunia 2022, 27 diantaranya sudah terisi dari babak kualifikasi dan play off yang mendebarkan, diantaranya yang terbaru masuk ialah Portugal. Sedangkan 8 negara yang gagal masuk ke Piala Dunia 2022 ialah Italia, Ceko, Pantai Gading, Mesir, Nigeria, Swedia, Chile, dan Kolombia.

2. 5 Tiket Sisa ke Piala Dunia 2022
26 tim dari berbagai Negara dunia dipastikan sudah masuk menjadi peserta Piala Dunia 2022, masih ada 5 tiket sisa yang diperebutkan oleh 11 negara melalui jalur playoff.

Slot pertama di zona Eropa belum bisa dipastikan karena pertandingan Ukraina vs Skotlandia ditunda akibat Ukraina sedang mengalami masa invasi dengan Rusia.

3. Jadwal MotoGP Argentina Berubah
Keterlambatan pengiriman logistik dari Mandalika ke Argentina mengalami masalah sehingga MotoGP Argentina berubah jadwalnya. “Masalah logistik mempengaruhi pengiriman untuk MotoGP kini membuat kami untuk merubah jadwal Grand Prix Argentina” tulis MotoGP di web resminya hari Kamis malam 31 Maret 2022.

Postingan di sosial media Instgram yang menjelaskan mengnenai kronologo 8 negara kuat tidak lolos piala dunia ini dibagikan melalui akun sosial media Instagram milik @baperanews. Setidaknya postingan tersebut telah mendapatkan sebanyak kurang lebih Seribu tanda suka