Menu

Aksi Nasional 114, Ratusan Mahasiswa Kabupaten Bengkalis Menggelar Unjuk Rasa, Berikut Tuntutannya

Dahari 11 Apr 2022, 12:50
Ratusan Mahasiswa dari Politeknik Kabupaten Bengkalis
Ratusan Mahasiswa dari Politeknik Kabupaten Bengkalis

RIAU24.COM -BENGKALIS - Sebanyak ratusan Mahasiswa menggeruduk kantor Bupati Bengkalis, Jalan A Yani, Kelurahan Bengkalis Kota, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, Senin 11 April 2022. 

Ratusan mahasiswa tersebut menggelar unjuk rasa atau aksi damai terkait kenaikan Bapokting dan BBM.

Dari pantauan, massa berkumpul di Lapangan Tugu Bengkalis, kemudian longmarch menuju Kantor Bupati Bengkalis.

Aksi tersebut, mahasiswa menuntut dan mendesak kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dan DPRD Bengkalis agar mengoptimalkan harga dan menjaga ketersediaan bahan pokok dan menyelesaikan persoalan bahan pangan di Kabupaten Bengkalis.

Selain itu, Mahasiswa juga menuntut dan mendesak pemerintah untuk mengoptimalkan harga bahan bakar minyak (BBM). Mahasiswa juga menyampaikan Pemkab Bengkalis, DPRD turut serta menolak kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari Pemerintah Pusat.

Halaman: 12Lihat Semua