Menu

Fadli Zon Beri Saran ke Jokowi Agar Ganti Menteri Lagi, Soal Apa?

Azhar 22 Apr 2022, 06:34
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon. Sumber: Internet
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon. Sumber: Internet

RIAU24.COM -  Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon, menyarankan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mencari Menteri Perdagangan yang baru.

Permintaanya ini diutarakannya setelah polemik kelangkaan minyak goreng di masyarakat, disusul mahalnya harga minyak goreng.

Mendag Muhammad Lutfi dianggap Fadli tidak cakap menyelesaikan permasalahan yang ada dikutip dari liputan6.com, Jumat, 22 April 2022.

"Kalau ada pembantu presiden yang dianggap tidak cakap di dalam bidangnya dan meresahkan sebenarnya merugikan presiden sendiri jadi harusnya presiden mencari orang yang pas yang lebih cocok yang lebih profesional yang bisa menangani hal ini," ujarnya.

Menurutnya masalah yang baru terlihat saat ini tidak menutup kemungkinan komoditas lain juga bermasalah.

Jika Mendag Lutfi tidak dicopot, Fadli berpendapat, itu justri merugikan Presiden Jokowi.

Halaman: 12Lihat Semua