Menu

Ketika Polusi Karbon Ciptakan Sejarah Baru Bagi Dunia

Azhar 22 May 2022, 14:53
Polusi karbon. Sumber: Liputan6.com
Polusi karbon. Sumber: Liputan6.com

RIAU24.COM -  Badan Meteorologi Dunia (WMO), Rabu, 18 Mei 2022 menyimpulkan jika emisi karbondioksida selama tahun 2021 menjadikan iklim Bumi kian terpuruk.

Jejak emisi manusia sepanjang tahun 2021 memecahkan rekor pada empat indikator utama kesehatan iklim dikutip dari republika.co.id.

Alhasil, kondisi ini membuat samudera semakin panas, muka air naik dan tingkat keasaman tertinggi untuk kali pertama dalam sejarah.

Padahal di tahun lalu, konsentrasi gas rumah kaca di atmosfer Bumi mencatat rekor tertinggi baru.

Pada saat yang sama, ilmuwan juga mendokumentasikan tingkat keasaman dan suhu laut tertinggi sejak pencatatan iklim.

Diperparah dengan kebakaran hutan, perubahan iklim yang melumat habis ruang hidup bagi manusia dan hewan di sejumlah kawasan.

Halaman: Lihat Semua