Menu

Militer Burma Berduka, Pesawat Hilang Kontak di atas Laut Andaman

Azhar 7 Jun 2022, 06:38
Ilustrasi. Sumber: Internet
Ilustrasi. Sumber: Internet

RIAU24.COM -  Sebuah pesawat militer, Myanmar Air Force Y-8 aircraft, dilaporkan hilang kontak ketika tengah mengudara di atas Laut Andaman, Rabu, 7 Juni 2017.

Pesawat kala itu membawa 120 orang dengan rincian 106 personel militer dan anggota keluarga serta 14 kru di dalamnya dikutip dari liputan6.com.

Misi pencarian pun dilakukan dengan menyisiri antara kota selatan Myeik dan Yangon (Rangoon), tempat dimana lokasi pesawat itu melintas.

"Komunikasi terputus tiba-tiba sekitar pukul 13:35 (07:05 GMT) ketika mencapai sekitar 20 mil sebelah barat kota Dawei," kata militer Burma (sekarang Myanmar) dalam sebuah pernyataan.

Sebelum hal ini terjadi, Myanmar telah mengalami sejumlah kecelakaan pesawat dalam beberapa tahun terakhir.

Pada Februari 2016, lima awak pesawat angkatan udara tewas ketika pesawat itu jatuh di ibu kota Nay Pyi Taw.

Halaman: 12Lihat Semua