Menu

Apple Rilis iOS 16, Ada 8 Fitur Terbaru yang Segera Hadir di iPhone

Hilda Sari Wardhani 7 Jun 2022, 20:15
Fitur terbaru ditawarkan iOS 16 (apple.com)
Fitur terbaru ditawarkan iOS 16 (apple.com)

Kelima, fitur live text dan peningkatan pencarian visual dibuat menggunakan teknologi untuk menambahkan teks dalam gambar di seluruh iOS, pada iOS 16 telah dikembangkan untuk menyertakan video. Pengguna juga dapat menjeda video dan memberi bingkai dan menambahkan teks.

Live text juga memiliki kemampuan untuk mengkonversi uang, menerjemahkan teks dan hal lainnya. Keenam, visual look up atau peningkatan pencarian visual memungkinkan pengguna mengetuk dan menahan objek gambar dan menghilangkan dari latar belakang dan memindahkannya di aplikasi pesan.

Terbaru, visual look up dikembangkan untuk mengenali objek seperti burung, serangga dan payung.

Kecanggihan lainnya, ada fitur Apple Pay Later pada iOS 16 yang memudahkan pengguna di Amerika Serikat untuk membagi biaya dalam pembelian Apple Pay menjadi empat pembayaran. Apple Pay Later memudahkan untuk melihat, melacak, hingga transaksi pembayaran Apple Pay Later dalam wallet.

Terakhir fitur baru terdapat pada perubahan CarPlay, pada iOS 16 ada pengembangan dalam CarPlay yang menyediakan konten di layar kendaraan. Pengguna dapat mengontrol radio atau mengubah suhu secara langsung melalui CarPlay. Terlihat canggih, CarPlay juga menampilkan kecepatan, suhu kendaraan, tingkat bahan bakar, dan lainnya.

Halaman: 12Lihat Semua