Menu

Deteksi Kecurangan Dalam UTBK, ini 4 Modus Kecurangan yang Dilakukan

Zuratul 19 Jun 2022, 06:27
Ilustrasi/kompas.com
Ilustrasi/kompas.com

4. Menggunakan alat bantu dengar

Pada Mei 2022 lalu, panitia Pusat UTBK Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menemukan empat peserta UTBK yang bertindak curang. Keempatnya merupakan peserta yang memilih Program Studi (Prodi) favorit, yakni Fakultas Kedokteran.

Modus kecurangan yang dilakukannya adalah dengan membawa alat bantu dengar layaknya tunarungu.

Beruntung, panitia menerapkan SOP yang ketat, yakni berupa penggunaan metal detector sehingga tindak kecurangan tersebut dapat dicegah. Kendati demikian, keempat peserta tetap mendapatkan sanksi atas tindakannya itu.

Sementara Direktur Eksekutif Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Budi Prasetyo Widyobroto menegaskan akan menindak tegas peserta yang melakukan kecurangan saat melakukan UTBK. Mereka yang melakukan kecurangan akan didiskualifikasi sehingga tidak bisa melanjutkan pelaksanaan UTBK.

Halaman: 23Lihat Semua