Menu

Tahukah Anda, Kota di Arab Saudi Ini Ternyata Punya Sawah dan Menghasilkan Beras Termahal di Dunia

Devi 24 Jun 2022, 14:06
Foto : Boombastis
Foto : Boombastis

RIAU24.COM - Siapa pun pasti paham jika negara Timur Tengah seperti Arab Saudi memiliki kondisi geografis berupa gurun pasir yang terlihat kering dan gersang. Namun stigma tersebut terpatahkan ketika melihat salah satu wilayah di negeri kerajaan itu yang bernama provinsi Al-Ahsa, Arab Saudi Timur. Al-Hasa atau al-Ahsa, merupakan wilayah oasis tradisional di Arab Saudi timur yang terkenal hijau dan memiliki tanah yang bisa ditanami oleh padi. Tak heran jika kegiatan pertanian menjadi aktivitas yang utama di sana. Salah satu beras termahal di dunia bahkan dihasilkan dari sana.

Wilayah Oasis yang dimanfaatkan untuk kegiatan pertanian

Al-Hasa merupakan wilayah oase (oasis) tradisional di Arab Saudi bagian timur yang namanya digunakan oleh Kegubernuran Al-Ahsa. Di sana, masyarakat memanfaatkan kondisi geografisnya yang relatif hijau untuk kegiatan bercocok tanam. Laguna (tempat yang memiliki air di antara padang pasir) Al-Hasa terletak di dekat kota Hofuf dan Abqaiq di Provinsi Timur yang mencakup area seluas sekitar 7.500 ha.

Menjadi sentra perkebunan kurma milik Kerajaan

Halaman: 12Lihat Semua