Menu

Haji 2022: Inilah Hal-hal Vital Saat Pemulangan Jemaah Indonesia, Simak Penjelasannya

Amastya 13 Jul 2022, 08:26
Pengendali Teknis Pelayanan Dalam Negeri, Saiful Mujab /okezone.com
Pengendali Teknis Pelayanan Dalam Negeri, Saiful Mujab /okezone.com

RIAU24.COM Pemulangan jemaah haji Indonesia sudah diumukan akan dimulai pada 15 Juli 2022. Sebanyak 8 kloter dari empat embarkasi akan mengawali fase pemulangan jemaah haji Indonesia di antaranya embarkasi Jakarta-Pondok Gede (JKG), Jakarta-Bekasi (JKS), Padang (PDG), dan Solo (SOC).

Proses pemulangan gelombang pertama tersebut diperkirakan akan ada hal-hal vital yang harus diperhatikan berbagai pihak secara lebih khusus yang disebut oleh Saiful Mujab selaku Pengendali Teknis Pelayanan Dalam Negeri.

Hal pertama yang harus diperhatikan adalah soal waktu keberangkatan jemaah haji. Sebelum pulang tanggal 15, jemaah nafar awal maupun nafar tsani masih harus tawaf ifadah dan tawaf wada di Masjidil Haram.

"Kalau kloter pertama cenderung nafar awal karena kalau nafar tsani agak lelah karena mengatur bagaimana tawaf ifadah setelah tawaf ifadah bagaimana tawaf wada," ujar Saiful di Makkah, Selasa (12/7/2022) dikutip dari haji.okezone.com.

Kedua, yang diperhatikan adalah soal penimbangan koper bagasi jemaah haji Indonesia. Penimbangan dilakukan dua hari sebelum kepulangan, jika pulang tanggal 15 Juli maka koper sudah harus ditimbang 13 Juli. Ketentuan soal koper bagasi juga harus memenuhi ketentuan yang berlaku seperti berat koper bagasi maksimal 32 kilogram hingga larangan bawa air zamzam di dalam koper.

"Sementara nanti tanggal 13 sudah penimbangan barang, nah ini kan jadi persoalan krusial," katanya.

Halaman: 12Lihat Semua