Menu

POPULER HARI INI: Sederet Fakta Jatuhnya Pesawat Tempur di Blora Hingga Zulkifli Hasan Sebtu Perdagangan RI Berhasil Mencatat Surplus

Devi 20 Jul 2022, 15:25
Foto : Pesawat Tempur jatuh di Blora
Foto : Pesawat Tempur jatuh di Blora

Dunia penerbangan Indonesia kembali berduka. 

Pesawat T-50i Golden Eagle milik TNI AU jatuh di Desa Nginggil, Kecamatan Kradenan, Kabupaten Blora, Jawa Tengah pada Senin, 18 Juli 2022 malam.  Diketahui, pesawat tempur itu terbang dari Skuadron Udara 15 Lanud Iswahjudi, Magetan. 

Kapolsek Kradenan, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Lilik Eko Suryono mengatakan adanya serpihan pesawat yang ditemukan di lokasi kejadian.

Kepala Penerangan Lanud Iswahjudi Mayor Sus Yudha Pramono membenarkan kabar tersebut. Ia menyebut T-50i Golden Eagle hilang kontak saat latihan terbang. Inilah informasi selengkapnya.

Pesawat lepas landas dari Lanud Iswahjudi pukul 18.24 WIB. Pukul 19.25 WIB, pilot masih terhubung dengan flight director. Setelah itu, pilot tak dapat dikontak. Pesawat T-50i Golden Eagle sedang menjalankan misi latihan Night Tactical Intercept. Ada tiga skuadron yang terlibat latihan malam itu, yakni T50, F16, dan Sukhoi.

Baca Selengkapnya: Sederet Fakta Jatuhnya Pesawat Tempur di Blora, Hilang Kontak dan Jatuh Saat Menjalankan Misi

Halaman: 123Lihat Semua