Menu

5 Bahan Makanan Ini Terbukti Cepat Hilangkan Lemak Perut, Cek Jenisnya

Zuratul 23 Jul 2022, 09:01
Potret Makanan Fermentasi yang baik untuk tubuh, berasal dari korea selatan Kimchi/detik.com
Potret Makanan Fermentasi yang baik untuk tubuh, berasal dari korea selatan Kimchi/detik.com

RIAU24.COM - Lemak di perut tentu sangat mengganggu penampilan. Selain itu juga bisa menyebabkan sejumlah masalah kesehatan, karena letaknya yang dekat dengan organ dalam tubuh.

Menurut The Mayo Clinic, beberapa lemak perut terletak tepat di bawah permukaan lapisan kulit atas, tetapi juga seringkali membungkus organ dalam tubuh. Lemak inilah yang disebut dengan lemak visceral.

Fitur anatomi lemak visceral ini lebih berbahaya daripada hanya sekedar terlihat kurang estetik. Masalahnya, lemak visceral dapat menyebabkan penyakit jantung, diabetes, hipertensi, masalah pernapasan, hingga meningkatkan kemungkinan kematian dini.

Ahli Gizi dari Colorado, Amerika Serikat, Janet Coleman mengatakan, lemak visceral tergolong sebagai lemak yang sangat sulit untuk dikurangi. Tetapi perubahan pola makan dan gaya hidup sehat bisa membantu mengecilkan kadarnya, sekaligus meningkatkan kesehatan Anda, dikutip dari okezone.com. 

"Anda dapat meningkatkan kesehatan secara keseluruhan dan mengecilkan lingkar perut melalui olahraga dan perubahan pola makan, yang meliputi makan lebih banyak serat dan protein, dan minum cukup air untuk tetap terhidrasi," kata Janet Coleman dikutip dari Eat This Not That.

Untuk membantu memulai hari Anda dengan cara yang sehat, berikut ini adalah lima jenis bahan pangan untuk sarapan yang terbukti mampu membantu mengecilkan lemak perut.

Sambungan berita: 1. Oatmeal atau gandum
Halaman: 12Lihat Semua