Menu

7 Cara Mengatasi Sifat Insecure, Kamu Harus Lebih Percaya dan Cintai Dirimu

Zuratul 16 Aug 2022, 10:42
Ilustrasi/twitter
Ilustrasi/twitter

RIAU24.COM Insecure adalah salah satu kondisi dimana seseorang merasa tidak aman, merasa kurang percaya diri, merasa terancam, cemas bahkan sampai takut dan despresi.

Rasa insecure dapat terjadi kapan saja, baik ketika Anda merasa pencapaian dalam pekerjaan tidak sebaik yang lainnya, ketika Anda merasa tidak cukup rupawan, atau ketika Anda merasa tidak cukup dicintai oleh orang-orang.

Beberapa orang bisa mengatasi rasa insecure sebelum jauh lebih buruk tapi ada juga orang-orang yang memiliki insecure dalam waktu lama sehingga berdampak buruk pada kehidupannya, dikutip dari Hallo Sehat Jum'at (12/8/2022).

Hal ini juga berlaku pada kejadian yang tidak menyenangkan, salah satunya adalah mengalami penolakan dari orang lain. 

Lamaran pekerjaan yang tidak diterima, gagal masuk ke sekolah atau universitas yang diinginkan, dan pernyataan cinta yang ditolak akan mempengaruhi tingkat kepercayaan diri.

Semakin sering Anda menghadapi kegagalan semakin Anda merasa tidak diinginkan lalu, Anda akan jatuh pada pikiran-pikiran negatif seperti, “Ah, sudahlah, Aku memang nggak berguna.”

Halaman: 12Lihat Semua