Menu

Diduga Gunakan Senjata Api, Pelaku Bobol Alfamart di Cipta Karya

Khairul Amri 10 Oct 2022, 10:32
Foto. Ilustrasi
Foto. Ilustrasi

RIAU24.COM - PEKANBARU- Aksi perampokan diduga menggunakan senjata api (Senpi) terjadi di salah satu ritel pembelajaan di Jalan Cipta Karya Kecamatan Tuah Madani Pekanbaru, Senin, 10 Oktober 2022 dini hari tadi.

Perampokan di Ritel Alfamart tersebut dibenarkan Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Andrie Setiawan saat dikonfirmasi awak media.

"Iya (ada perampokan-red). Sedang dicek," katanya melalui telepon genggam Senin pagi.

Hingga saat ini kata Andrie pihaknya masih melakukan upaya pendalaman serta olah TKP untuk memburu para pelaku.

"Biar pendalaman dulu (olah TKP)," tutup Andrie.

Hingga berita ini di turunkan, untuk kerugian ritel Alfamart belum diketahui lebih lanjut. Yang jelas pihak kepolisian masih melakukan pendalaman.

Aksi perampokan ini membuat heboh warga sekitar, salah satunya bernama Ami. Wanita yang tinggal tak jauh dari lokasi kejadian menyebutkan ini bukan kali pertama kejadian perampokan / pencurian didaerah tersebut.

“Belum seminggu yang lalu disekitar perumahan juga terjadi kemalingan, banyak barang berharga yang hilang. Nah ini terjadi lagi di Alfamart pakai senpi pulak,” ungkapnya.

Ia pun berharap pihak Kepolisian segera mengungkap para pelaku kejahatan tersebut, dan dapat menciptakan suasana yang aman dan tentram bagi masyarakat Cipta Karya khususnya.