Menu

5 Negara Ini Diwaspadai Messi di Piala Dunia 2022, Negara Ronaldo Adakah? 

Zuratul 21 Oct 2022, 10:14
Pesepakbola PSG Lionel Messi. (Foto: Goal.com)
Pesepakbola PSG Lionel Messi. (Foto: Goal.com)

RIAU24.COM - Pesepakbola Lionel Messi berambisi menyumbangkan trofi Piala Dunia 2022 sebagai persembahan terakhirnya untuk Timnas Argentina. Namun itu bukan perkara mudah lantaran persaingan di Qatar diyakininya akan sangat sengit.

Messi akan memainkan Piala Dunia kelimanya di Qatar nanti. Piala Dunia 2022 diakuinya bakal jadi turnamen terakhirnya bersama Timnas Argentina

Di usianya yang sudah 35 tahun, Messi memilih bersikap realistis bahwa pada Piala Dunia 2026 nanti tidak bisa berkontribusi banyak untuk negaranya.

Bintang Paris Saint Germain (PSG) itu menegaskan akan memberikan penampilan terbaiknya pada Piala Dunia 2022 untuk membawa Argentina merebut trofi Piala Dunia, yang terakhir kali diraih pada 1986 alias 36 tahun silam.

Jelang Piala Dunia 2022 yang akan bergulir sekitar sebulan lagi, Messi sudah punya gambaran, terutama terkait tim-tim atau negara-negara pesaing yang perlu diwaspadainya. Uniknya, dari lima negara yang diwaspadainya, ia tidak memasukkan Portugal yang diperkuat rivalnya, Cristiano Ronaldo sebagai pesaing juara.

“Ada tim besar seperti Brasil, Jerman, Prancis, Inggris, Spanyol, dan saya yakin saya melupakan beberapa,” kata Messi kepada DirecTV.

“Tetapi jika saya harus mempertahankan satu atau dua, hari ini saya pikir Brasil dan Prancis adalah dua kandidat terkuat untuk Piala Dunia 2022 ini,” lanjutnya.

Lantas, apa yang menjadi alasan menyebut Brasil dan Prancis sebagai kandidat terkuat untuk menjuarai Piala Dunia 2022 Qatar?

“Mereka (Brasil dan Prancis) memiliki skuat (pemain) yang sama untuk waktu yang lama, bekerja dengan baik. Prancis, meski tampil buruk di Euro 2020 (tersingkir di 16 besar), mereka memiliki beberapa pemain yang mengesankan. Mereka memiliki ide yang jelas dan pelatih yang sama (Didier Deschamps). Brasil juga serupa (di bawah Tite),” lanjut peraih tujuh titel Ballon d’Or tersebut.

Di luar lima negara yang disebut Messi di atas, Argentina menurut banyak pengamat sepak bola juga memiliki kans yang cukup besar untuk menjadi juara di Piala Dunia 2022 nanti. Hal ini merujuk pada performa gemilang Argentina dalam beberapa tahun terakhir.

Setelah sukses mengakhiri penantian selama 28 tahun dengan menjuarai Copa America tahun lalu, Argentina terus menunjukkan grafik performa menanjak. Teranyar, tim besutan Lionel Scaloni datang ke Piala Dunia dengan membawa rekor tidak terkalahkan dalam 35 pertandingan terakhir. Rekor ini terpaut dua kemenangan dari Timnas Italia yang memegang rekor tidak terkalahkan terpanjang dalam sejarah, yakni 37 laga.

Pada Piala Dunia 2022 nanti, Argentina tergabung di grup yang cukup sulit. Mereka akan menghadapi Polandia, Meksiko dan Arab Saudi di Grup C. Lantas, bagaimana gambaran peta kekuatan dan rekor head to head antar tim-tim yang berada di Grup C? Berikut catatannya:

Peta kekuatan kontestan Grup C Piala Dunia 2022:
Ranking FIFA per 25 Agustus 2022

ARGENTINA
Ranking FIFA: 3
Julukan: La Albiceleste, Tango
Keikutsertaan di Piala Dunia: 18x
Prestasi terbaik: Juara 2x (1978, 1986)
Pemain Bintang: Lionel Messi (35) – Penyerang/Paris Saint Germain (PSG)
Pelatih: Lionel Scaloni (Argentina)

Rekor H2H

Vs Meksiko: 31x (15 menang, 13 seri, 4 kalah)
Vs Polandia: 11x (6 menang, 2 seri, 3 kalah)
Vs Arab Saudi: 4x (2 menang, 2 kalah)

MEKSIKO
Ranking FIFA: 12
Julukan: El Tri
Keikutsertaan di Piala Dunia: 17x
Prestasi terbaik: Perempat Final (1970, 1986)
Pemain Bintang: Hirving Lozano (27) – Penyerang/Napoli
Pelatih: Gerardo Martino (Argentina)

Rekor H2H
Vs Argentina: 31x (4 menang, 13 seri, 15 kalah)
Vs Polandia: 9x (3 menang, 2 seri, 4 kalah)
Vs Arab Saudi: 5x (4 menang, 1 seri)

POLANDIA
Ranking FIFA: 26
Julukan: Bialo-czerwoni, Orly
Keikutsertaan di Piala Dunia: 9x
Prestasi terbaik: Peringkat Tiga (1974, 1982)
Pemain Bintang: Robert Lewandowski (34) – Penyerang/Barcelona
Pelatih: Czes?aw Michniewicz (Polandia)

Rekor H2H

Vs Argentina: 11x (3 menang, 2 seri, 6 kalah)
Vs Meksiko: 9x (4 menang, 2 seri, 3 kalah)
Vs Arab Saudi: 4x (3 menang, 1 kalah)

ARAB SAUDI
Ranking FIFA: 53
Julukan: The Green Falcons
Keikutsertaan di Piala Dunia: 6x
Prestasi terbaik: Babak 16 besar (1994)
Pemain Bintang: Salem Al-Dawsari (31) – Gelandang/Al-Hilal
Pelatih: Herve Renard (Prancis)

Rekor H2H
Vs Argentina: 4x (2 seri, 2 kalah)
Vs Meksiko: 5x (1 seri, 4 kalah)
Vs Polandia: 4x (1 menang, 3 kalah)

Jadwal Pertandingan Piala Dunia 2022 di Grup C:
22 November 2022: Argentina vs Arab Saudi (Pukul 17:00 WIB)
22 November 2022: Meksiko vs Polandia (Pukul 23:00 WIB)
26 November 2022: Polandia vs Arab Saudi (Pukul 20:00 WIB)
27 November 2022: Argentina vs Meksiko (Pukul 02:00 WIB)
30 November 2022: Polandia vs Argentina (Pukul 02:00 WIB)
1 Desember 2022: Arab Saudi vs Meksiko (Pukul 02:00 WIB)

(***)