Menu

Hendra Warga Talang Muandau Kabupaten Bengkalis Ditemukan Hangus Terbakar

Dahari 28 Oct 2022, 00:37
Korban saat akan dievakuasi pihak kepolisian
Korban saat akan dievakuasi pihak kepolisian

Selanjutnya, pukul 09.00 wib Kapolsek Pinggir Kompol Ade Zaldi, SIK, Kanit Reskrim IPTU Gogor Ristanto, S.Tr.K bersama piket SPKT dan piket fungsi serta Bhabhinkamtibmas Desa Tasik Serai Timur tiba dilokasi dan langsung melakukan olah TKP.

"Saat olah TKP, ditemukan satu unit mobil pick up warna hitam nopol BM 8418 DM dengan kondisi telah terbakar didalamnya terdapat satu orang korban telah meninggal dunia dengan kondisi luka bakar dan sudah hangus seluruh badan. Sedangkan, bagian kepala tengah kebelakang/tersandar ke dinding kabin depan kemudi, kaca depan mobil sudah pecah,"beber Reza.

Berdasarkan keterangan Istri Korban bahwa suaminya keluar dari rumah sejak Rabu 26 Oktober 2022 pukul 08.00 WIB dengan tujuan belanja pupuk di Kota Duri dan keperluan lain dan setelah itu seharian tidak pulang.

Dan selanjutnya malam hari sekira pukul 23.00 WIB malam ada menelpon dan korban mengatakan masih di Duri dan nanti ada yang mau merental mobil pribadi korban.

"Istrinya korban tidak tahu siapa yang  merental mobilnya tersebut dan tahu-tahunya dipagi hari sudah mendapat kabar bahwasanya mobil lain yang ada dibawa korban sekembali dari kota Duri, yakni Mobil Suzuki Carry warna Hitam BM 8418 DM sudah ditemukan dalam keadaan terbakar,"ungkap Kasatreskrim lagi.

Setelah itu, satu unit ambulance turun kelokasi untuk mengevakuasi korban untuk dibawa kerumahnya. Saat itu juga, kepada pihak keluarga korban, Kapolsek Pinggir Kompol Ade Zaldi menyarankan untuk dilakukan Autopsi namun pihak keluarga menolak dengan membuat pernyataan.

Halaman: 12Lihat Semua