Menu

AHY Singgung Deklarasi Koalisi yang Pecah di Tengah Jalan

Zuratul 20 Nov 2022, 14:59
Ketum Partai Nasdem Agus Harimukti Yudhoyono. (detik.com/Foto)
Ketum Partai Nasdem Agus Harimukti Yudhoyono. (detik.com/Foto)

RIAU24.COM - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan bahwa terbangunnya sebuah koalisi jangan hanya menjadi gimmick politik.

Pasalnya, menurut dia kerja sama antarpartai politik yang dilandasi oleh hal seperti itu berpeluang bubar di tengah jalan.

"Kalau hanya sekadar bersatu-bersatu, cuma sekadar gimmick politik, saya khawatir koalisinya akan mudah rapuh. Buat apa kalau hanya sekadar mendeklarasikan, tetapi pecah di tengah jalan," ujar AHY dalam pidato pelantikan 27 pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat se-Jawa Barat, Sabtu (19/11/2022).

Menurutnya, koalisi yang sudah dideklarasikan harus menunjukkan sikap kokoh dan solid. Terutama dalam mencapai target kerja sama politik pada pemilihan umum (Pemilu) 2024.

"Kalau sekali terbentuk, maka harus kokoh sampai tujuan akhir. Apa tujuan akhir kita? Menang, betul? Ada yang tidak ingin menang? Ada yang hanya ingin yang penting jalan, ada nggak?" ujar AHY.

Ia mengatakan, saat ini Partai Demokrat dekat dengan Partai Nasdem dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Namun AHY mempertanyakan jadwal deklarasi yang belum juga dilaksanakan, meskipun berikutnya ia mengaku bahwa pernyataannya itu adalah candaan.

Halaman: 12Lihat Semua