Menu

Waspada! BMKG Sebut Cuaca Ekstrim Berpotensi Terjadi Hingga Awal 2023, Berikut 12 Wilayah Terdampak

Amastya 26 Dec 2022, 09:23
BMKG laporkan peringatan dini cuaca ekstrim di tanah air hingga awal tahun baru 2023
BMKG laporkan peringatan dini cuaca ekstrim di tanah air hingga awal tahun baru 2023

RIAU24.COM - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah mengeluarkan peringatan dini terkait cuaca ekstrem yang berpotensi akan terjadi di tanah air hingga awal Tahun Baru 2023 mendatang.

BMKG mengatakan fenomena cuaca ekstrim terjadi karena intensitas hujan yang lebat. Peringatan ini disampaikan melalui keterangan resmi dari Dwikorita Karnawati selaku Kepala BKMG.

“Fenomena cuaca ekstrem yang mungkin terjadi adalah terjadinya hujan dengan intensitas lebat bahkan meningkat menjadi sangat lebat dan berpotensi pula menjadi ekstrim. Ekstrim itu artinya intensitas hujan atau curah hujannya melampaui 150 mm dalam 24 jam,” ujar Dwikorita pada Senin (26/12/2022) dikutip sindonews.com.

Kemudian, Dwikorita menjelaskan dampak dari cuaca ekstrim yang paling dikhawatirkan adalah terjadinya banjir, longsor, banjir bandang dan angin kencang.

“Antara lain hal itu yang paling utama, angin kencang dapat juga terjadi,” katanya.

Sementara itu, Dwikorita menyebut ada 12 wilayah yang berpotensi mengalami cuaca ekstrem mulai dari 27 Desember 2022 hingga 1 Januari 2023 mendatang.

Halaman: 12Lihat Semua