Menu

Pemilu 2024 Mendatang, 55 Anggota PPK se Kabupaten Bengkalis Dilantik

Dahari 4 Jan 2023, 12:41
Pelantikan anggota PPK se Kabupaten Bengkalis
Pelantikan anggota PPK se Kabupaten Bengkalis

RIAU24.COM -BENGKALIS - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bengkalis melantik 55 orang anggota panitia pemilihan kecamatan PPK untuk diambil sumpah janji PPK terpilih untuk pemilu tahun 2024, Rabu 4 Januari 2023.

Pelantikan tersebut dihadiri Wabup Bengkalis Bagus Santoso, Kaban Kesbangpol H Hermanto Baran, KPU Bengkalis, LAMR Bengkalis, Danramil 05 Bukit Batu Kapten Inf Muhdoyo Sancoko serta undangan lainnya.

Sementara, Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso saat sambutannnya mengucapkan selamat dan tahniah kepada seluruh panitia pemilihan kecamatan se-Kabupaten Bengkalis yang baru saja dilantik. 

"Semoga amanah yang diemban dapat ditunaikan dengan baik serta penuh rasa tanggung jawab, kuatkan komitmen untuk memberikan kontribusi terbaik dalam menjalankan kewajiban, sesuai tugas dan fungsi, mulai dari tahapan demi tahapan, sampai menghasilkan pemimpin negeri yang dikehendaki masyarakat secara demokratis,"ungkap Wabup Bengkalis Bagus Santoso.

Diutarakan Bagus Santoso, PPK merupakan perpanjangan tangan dari komisi pemilihan umum kabupaten dan akan melaksanakan kebijakan-kebijakan organisasi ditingkat kecamatan dalam agenda penyelenggaraan pemilu serentak tahun 2024 nantinya.

Hal ini sebagai upaya untuk mewujudkan pesta demokrasi yang mempunyai legitimasi dihadapan rakyat sebagai pemilik kedaulatan. Disamping itu, PPK untuk terus meningkatkan potensi dan kompetensi, serta terus membangun koordinasi, komunikasi, sinergi, dan kolaborasi dengan semua pihak, terkait tahapan-tahapan dalam penyelenggaraan pemilu serentak 2024 nantinya.

Halaman: 12Lihat Semua