Menu

Melihat Resolusi Partai Demokrat 2023

Azhar 9 Jan 2023, 10:21
Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Sumber: CNN Indonesia
Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Sumber: CNN Indonesia

RIAU24.COM - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengumumkan resolusi partai di tahun tahun 2023 ini.

"Sebagai salah satu resolusi pada tahun baru 2023 ini, kami ingin memperkuat upaya membangun koalisi," sebutnya dikutip dari beritasatu.com, Senin, 9 Januari 2023.

Meskipun seperti itu, mereka juga tetap mendekatkan diri serta memberikan energi positif untuk bisa menyapa masyarakat.

Namun yang paling penting adalah bagaimana Demokrat hadir di tengah-tengah masyarakat dimana pun berada, mendengarkan aspirasi dan terus menyuarakan harapan-harapan rakyat.

"Dan kalau kita bisa tentu memberikan bantuan-bantuan yang menurut kami yang sangat dibutuhkan masyarakat saat ini," katanya.

Tak hanya itu, mereka juga serius akan membahas dan memperkuat silahturami serta komunikasi politik antara Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Nasdem.

Sebelum mengakhiri, AHY berpesan bahwa rakyat telah memasuki tahun politik menuju pemilu 2024.

“Kami ingin Demokrat juga menjadi bagian penting dalam kontestasi Pemilu yang demokratis, adil dan beradab serta damai," ujarnya.