Menu

492 Calon PPS Pekanbaru Lulus Ujian CAT

Riko 15 Jan 2023, 18:57
Foto (istimewa)
Foto (istimewa)

RIAU24.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekanbaru mengumumkan peserta lulus ujian tertulis/CAT calon Panitia Pemungutan Suara (PPS), Minggu (15/01/2023). Berdasarkan surat pengumuman nomor 03/PP.04.1-Pu/1471/2023 total peserta yang lulus se-Pekanbaru sebanyak 492 orang.

Setelah lulus tertulis, peserta berhak mengikuti tes selanjutnya, yakni tes wawancara. Tes wawancara ini dilaksanakan selama tiga hari, mulai tanggal 18 sampai tangga 20 Januari 2023.

Pelaksanaan ujian mulai pukul 08.00 Wib di Kantor KPU Kota Pekanbaru Jalan Datuk Setia Maharaja Nomor 2. Peserta ujian wajib mengenakan kemeja putih dan celana / rok hitam (rapi dan formal).

Calon anggota PPS mengikuti seleksi wawancara dengan ketentuan membawa KTP Elektronik, membawa tanda bukti terdaftar sebagai calon anggota PPS, membawa dokumen persyaratan dalam bentuk Hardcopy bagi yang belum menyerahkan ke KPU Kota Pekanbaru.

Peserta juga wajib menggunakan masker dan mengikuti protokol kesehatan serta melakukan registrasi dan mengisi kehadiran paling lambat 30 menit sebelum jadwal ujian.

Sebelumnya,

Halaman: 12Lihat Semua