Menu

Cerita Koalisi Perubahan Klaim Diri Sudah Solid

Azhar 17 Jan 2023, 14:30
Parpol yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu. Sumber: Internet
Parpol yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu. Sumber: Internet

RIAU24.COM - Deputi Analisa Data dan Informasi DPP Partai Demokrat, Syahrial Nasution meyakini akan berdirinya Koalisi Perubahan, bersama PKS dan Partai Nasdem.

"Koalisi Perubahan yang diinisiasi Partai Demokrat, PKS dan Partai NasDem tidak akan goyah terhadap adanya upaya rongrongan dari oligarki," sebutnya dikutip dari rmol.id, Selasa, 17 Januari 2023.

Meskipun seperti itu, mereka tidak mengharapkan koalisi yang dibangun hanya untuk berlayar pada Pilpres 2024.

Selain bisa berlayar, kemenangan juga harus jadi tujuan koalisi dibentuk. Atas dasar itu, dia meyakini tekanan-tekanan politik yang berusaha melemahkan terbentuknya koalisi perubahan akan gagal.

Sebab, yang dihadapi mereka adalah keinginan rakyat untuk perbaikan.

Tambahnya, tim akan berkonsentrasi pada langkah-langkah pemenangan pasangan capres dan cawapres di Pilpres 2024.

Halaman: 12Lihat Semua