Menu

Turis Nakal Siap-siap Saja Dideportasi, Luhut: Kita Tak Butuh Mereka di Bali! 

Zuratul 10 Mar 2023, 14:44
Potret Turis Asing yang Berjualan di Pinggir Jalan di Bali. (Twitter/Foto)
Potret Turis Asing yang Berjualan di Pinggir Jalan di Bali. (Twitter/Foto)

RIAU24.COM - Banyaknya bule yang berulah di Bali menjadi sorotan sejumlah pihak. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan pun angkat bicara akan fenomena tersebut.

Kata Luhut, Bali tidak membutuhkan wisatawan asing yang nakal melanggar aturan karena itu hanya akan mengganggu ketertiban di Pulau Dewata.

“Jadi, mengenai turis (bermasalah), kami sudah bicara dengan Pak Gubernur (I Wayan Koster) turis-turis yang nakal itu tidak diperlukan di Bali. Kalau Bali ini dikotori turis-turis yang nakal dan banyak sampah, itu akan merusak Bali,” kata Luhut yang dikutip dari Antara, Jumat, 10 Maret 2023.

Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Edward Omar Sharif Hiariej menyebutkan wisatawan asing di Bali yang berbuat Onar atau bertindak "nakal" dengan melanggar aturan memungkinkan untuk dideportasi sesuai regulasi yang berlaku. 

"Kalau memang memenuhi kriteria itu dideportasi, akan kita deportasi," kata Wamenkumham di sela acara "Kumham Goes To Campus" di UGM, Jumat. 

Menurut Eddy, sapaan akrab wamenkumham, jajarannya sedang melakukan penyelidikan terkait berbagai pelanggaran aturan para warga negara asing (WNA) di Bali, termasuk yang bekerja secara ilegal di Pulau Dewata itu.

Halaman: 12Lihat Semua