Menu

Bawa Kabur Rp80 Juta, 3 Pelaku Modus Pecah Kaca Akhirnya Pincang Didor Polisi di Riau

Chairul Hadi 30 Mar 2023, 15:26
Ketiga tersangka dihadirkan dalam jumpa pers. Tampak Kombes Asep Darmawan menanyai ketiganya.
Ketiga tersangka dihadirkan dalam jumpa pers. Tampak Kombes Asep Darmawan menanyai ketiganya.

RIAU24.COM - Tim gabungan dari Sub-Direktorat Jatanras Polda Riau dan Satreskrim Polres Kampar, menggulung tiga orang komplotan pencuri bermodus memecahkan kaca mobil yang berisi uang tunai (Komplotan Pecah Kaca, red). Polisi juga terpaksa 'menghadiahi' timah panas dikaki ketiganya.

Tersangka berinisial i alias F, HA dan R keok setelah pistol aparat menyalak. Ketiganya dibekuk oleh tim gabungan didua tempat berbeda, Rabu 29 Maret 2023. HA dan i ditangkap di Jalan Karya IV Kecamatan Siak Hulu sedangkan R saat berada disebuah homestay dibilangan Jalan Paus Pekanbaru.

Ketiganya terpaksa berurusan dengan polisi setelah terlibat pencurian modus pecah kaca pada 23 Maret lalu. Korbannya seorang nasabah BRI cabang Bangkinang yang baru mengambil uang tunai Rp80 juta siang itu. Ke luar dari bank, korban pun dibuntuti.

"Pelaku mengawasi di luar bank. Kemudian korban yang menggunakan mobil diikuti dengan sepeda motor," kata Direktur Reskrimum Polda Riau Kombes Asep Darmawan dalam jumpa persnya Kamis 30 Maret 2023 sore, didampingi Kasubdit III dan Kasat Reskrim Polres Kampar.

Uang tunai ini ditaruh korban di bawah kursi depan sebelah kiri. Korban juga tak curiga ada yang mengikuti, bahkan sempat singgah untuk makan siang di Jalan M Yamin Bangkinang. Usai itu, korban singgah lagi di toko bangunan di simpang Tibun.

"Saat itulah para pelaku melancarkan aksinya dengan memecahkan kaca mobil lalu mengambil uang. Itu tak sampai dua menit. Kemudian mereka melarikan diri. Uangnya dibagi-bagi, pengakuannya sudah habis digunakan," terang mantan Kapolres Kampar ini.

Halaman: 12Lihat Semua