Menu

Catat!, Ternyata Ini Manfaat Puasa Ramadan di Tengah Pandemi Corona, Tapi Ada Syaratnya

Siswandi 25 Apr 2020, 01:26
Ilustrasi
Ilustrasi

Lebih lanjut ia menerangkan, total asupan kalori harian seseorang berkisar 1.500-1.800 kalori.

Pada waktu sahur, usahakan  mengonsumsi 40 persen dari total kebutuhan kalori tersebut. Kemudian, konsumsi asupan lainnya sebanyak 10 persen pada waktu berbuka.

"Setelah menjalankan ibadan salat maghrib, kita bisa mengonsumsi makan malam dengan memenuhi 40 persen kebutuhan kalori. Sisa 10 persen kalori untuk camilan malam sebelum tidur," terangnya.

Saat sahur, usahakan mengonsumsi nutrisi lengkap. Mulai dari karbohidrat, protein, lemak sehat, hingga vitamin dan mineral yang didapatkan dari sayur dan buah.

Penuhi setengah piring dengan sayur dan buah, sementara setengah lainnya untuk karbohidrat dan protein. Pilih karbohidrat kompleks karena mengandung tinggi serat sehingga kita bisa kenyang lebih lama.

"Misalnya nasi merah, oatmeal, roti gandum, kentang, ubi, singkong," kata Arti.

Halaman: 123Lihat Semua