Menu

Pemuda Di Bengkalis Mulai Bergelut Budidaya Ini, Hasilnya Juga Menjanjikan

Dahari 7 Jun 2022, 00:43
Wabup Bengkalis saat melihat budidaya ikan di Bengkalis
Wabup Bengkalis saat melihat budidaya ikan di Bengkalis

RIAU24.COM -BENGKALIS - Generasi milenial Kabupaten Bengkalis mulai melirik dunia usaha disektor budidaya di Bengkalis. Tidak sedikit pemuda Bengkalis sudah bergelut dibidang ini sejak beberapa tahun terakhir.

Keberanian pemuda Bengkalis terjun di dunia usaha budidaya ini menjadi perhatian oleh pemerintah Bengkalis. Ini dibuktikan Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso dengan mengunjungi beberapa usaha budidaya yang dipelopori oleh pemuda di Bengkalis, Senin 6 Juni 2022 kemarin.

Setidaknya ada tiga lokasi budidaya yang dikunjungi Wabup Bengkalis yang seluruhnya di kelola pemuda Bengkalis. Diantaranya budidaya Ikan Lele, Budidaya Ikan Nila dan Budidaya ulat Manggot.

Saat melakukan peninjauan Wabup melihat langsung kegiatan budidaya yang dikelola anak muda Bengkalis ini. Selain itu mendengar langsung kesulitan dan kendala yang dihadapinya.

Seperti saat singgah dibudidaya lele milik Marta Reza Dwi Gatra (30) di Desa Kelapapati Bengkalis saat  di kunjungi Bagus Santoso pria ini terlihat cukup senang. Kesempatan tersebut dia mengajak Wakil Bupati untuk melihat kolam budidaya lele yang sudah berjalan sejak tiga tahun lalu.

"Kami mulai sejak tiga tahun lalu, awalnya hanya enam kolam dengan lima ribu bibit. Alhamdulillah berjalannya waktu sekarang sudah sampai 13 kolam,"ungkapnya.

Halaman: 12Lihat Semua